TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ayub 21:15

Konteks
21:15 Yang Mahakuasa itu apa, sehingga kami harus beribadah kepada-Nya, dan apa manfaatnya bagi kami, kalau kami memohon kepada-Nya? t 

Mazmur 10:11-13

Konteks
10:11 Ia berkata dalam hatinya: "Allah melupakannya; r  Ia menyembunyikan wajah-Nya, dan tidak akan melihatnya s  untuk seterusnya." 10:12 Bangkitlah, t  TUHAN! Ya Allah, ulurkanlah tangan-Mu, u  janganlah lupakan orang-orang yang tertindas. v  10:13 Mengapa orang fasik menista Allah, w  sambil berkata dalam hatinya: "Engkau tidak menuntut? x "

Mazmur 14:1

Konteks
Kebebalan manusia
14:1 Untuk pemimpin biduan. Dari Daud. Orang bebal 1  berkata dalam hatinya: "Tidak ada Allah. g " Busuk dan jijik perbuatan mereka, tidak ada yang berbuat baik.

Mazmur 94:7

Konteks
94:7 dan mereka berkata: "TUHAN tidak melihatnya, s  dan Allah Yakub t  tidak mengindahkannya."

Yesaya 5:19

Konteks
5:19 yang berkata: "Baiklah Allah lekas-lekas dan cepat-cepat m  melakukan tindakan-Nya, supaya kita lihat; dan baiklah keputusan Yang Mahakudus, n  Allah Israel, datang mendekat, supaya kita tahu. o "

Yeremia 10:5

Konteks
10:5 Berhala itu sama seperti orang-orangan di kebun mentimun, tidak dapat berbicara; w  orang harus mengangkatnya, sebab tidak dapat melangkah. x  Janganlah takut kepadanya, sebab berhala itu tidak dapat berbuat jahat, y  dan berbuat baikpun z  tidak dapat."

Yehezkiel 8:12

Konteks
8:12 Firman-Nya kepadaku: "Kaulihatkah, hai anak manusia, apa yang dilakukan oleh tua-tua kaum Israel di dalam kegelapan, s  masing-masing di dalam kamar tempat ukiran-ukiran mereka? Sebab mereka berkata: TUHAN tidak melihat t  kita; TUHAN sudah meninggalkan tanah ini."

Yehezkiel 9:9

Konteks
9:9 Jawab-Nya kepadaku: "Kesalahan kaum Israel dan Yehuda sangat banyak, sehingga tanah ini penuh hutang darah dan kota ini penuh ketidakadilan; y  sebab mereka berkata: TUHAN sudah meninggalkan tanah ini dan TUHAN tidak melihatnya. z 

Maleakhi 3:14-15

Konteks
3:14 Kamu berkata: "Adalah sia-sia t  beribadah u  kepada Allah 2 . Apakah untungnya kita memelihara apa yang harus dilakukan v  terhadap-Nya dan berjalan dengan pakaian berkabung w  di hadapan TUHAN semesta alam? 3:15 Oleh sebab itu kita ini menyebut berbahagia orang-orang yang gegabah: x  bukan saja mujur y  orang-orang yang berbuat fasik z  itu, tetapi dengan mencobai Allahpun, mereka luput juga."

Maleakhi 3:2

Konteks
3:2 Siapakah yang dapat tahan f  akan hari kedatangan-Nya 3 ? g  Dan siapakah yang dapat tetap berdiri, h  apabila Ia menampakkan diri? Sebab Ia seperti api i  tukang pemurni logam dan seperti sabun j  tukang penatu.

Pengkhotbah 3:4

Konteks
3:4 ada waktu untuk menangis, ada waktu untuk tertawa; ada waktu untuk meratap; ada waktu untuk menari;
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[14:1]  1 Full Life : ORANG BEBAL.

Nas : Mazm 14:1-7

Orang bebal adalah orang yang hidup seakan-akan tidak ada Allah. Orang bebal menyatakan pemberontakan mereka terhadap Allah dengan dua cara.

  1. 1) Mereka menolak penyataan Allah, karena mereka tidak percaya apa yang dikatakan Alkitab tentang Allah; mereka mencemooh prinsip-prinsip moral Firman Allah dan mengandalkan akal mereka sendiri dalam menentukan baik dan buruk (ayat Mazm 14:1-3).
  2. 2) Mereka tidak mencari Allah, juga tidak berseru kepada Allah di dalam doa untuk kehadiran dan pertolongan-Nya.
  3. 3) Mazmur ini melukiskan kebobrokan orang fasik dan mengajarkan bahwa umat manusia pada dasarnya terpisah dari Allah (bd. Ef 2:2-3). Paulus mengutip tiga ayat pertama mazmur ini untuk mendukung kebenaran bahwa "semua orang telah berbuat dosa dan kehilangan kemuliaan Allah" (Rom 3:23; lih. Rom 3:10-12).

[3:14]  2 Full Life : SIA-SIA BERIBADAH KEPADA ALLAH.

Nas : Mal 3:14

Umat itu percaya bahwa sekadar ibadah lahiriah saja kepada Allah sudah cukup untuk memperoleh berkat-Nya; tetapi mereka keliru; karena itu mereka mengira sia-sia beribadah kepada-Nya. Mereka tidak menyadari bahwa hati mereka tidak benar di hadapan-Nya

(lihat art. IBADAH).

[3:2]  3 Full Life : HARI KEDATANGAN-NYA.

Nas : Mal 3:2

Puncak penggenapan ayat ini akan terjadi pada kedatangan Kristus yang kedua kali ketika Ia akan mentahirkan (ayat Mal 3:3) dan menghakimi (ayat Mal 3:5) Israel. Dia akan mengusir semua orang jahat di negeri itu; hanya yang benar akan tetap tinggal (bd. Yes 1:25; Yeh 22:17-22).



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA